Review Missha Time Revolution Artemisia Calming Moisture Cream

By Dyni - 9:07 AM


 
 
Assalamu'alaykum ^^
 

Sedikit memberikan ekpekstasi yang berlebihan sebenarnya untuk tahun 2021 ini; aku kira aku dapat menulis dan meberikan review lebih banyak lagi tetapi nyatanya sama saja -_-" Well! Setidaknya kali ini aku datang memberikan ulasan untuk produk skincare yang baru saja aku beli bulan lalu dari merek asal Korea Selatan (yes, lagi-lagi brand Korea) MISSHA, Artemisia Calming Moisture Cream. Kebetulan sekali pelembab aku sudah habis dan aku berniat untuk mencoba produk baru. 

Bicara tentang Missha agaknya orang-orang yang sudah hapal skincare tahu betul kalau brand ini memang mempunyai nama yang baik dengan series skincare mereka "Time Revolution", FTE yang pernah aku review di sini (bisa diklik) juga merupakan salah satu produk terbaik yang aku coba dan sudah aku repurchase dua kali. Serum di dalam series Time Revolution ini pun tidak kalah bagusnya, karena itu lah aku menjadi tidak ragu untuk membeli cream ini. Masih dalam series yang sama dan pula terdapat embel-embel artemisia yang digadang-gadang sangat bagus untuk kulit.

So without further ado, let's just jump into the review!


 

Packaging

Pelembab ini memiliki nuansa hijau, sebenarnya cukup wajar karena semua produk skincare dengan iming-iming 'artemisia' memang selalu mempunyai konsep kemasan di seputar warna ini. Begitu juga MISSHA, mereka mengemas pelembab Time Revolution Artemisia Calming mereka dengan konsep yang sama, hadir dengan kotak karton bewarna hijau tua dan juga krimnya yang disimpan dalam jar yang juga bewarna hijau.

Terlihat sangat kokoh dan juga mempunyai berat yang tidak bisa dibilang ringan untuk ukuran mungilnya, kemasan dari krim pelembab ini bisa dibilang sturdy alias kokoh. Terlebih lagi bahannya yang tidak terbuat dari plastik murahan yang gampang peyok, MISSHA benar-benar memberikan penekanan pada market bahwa produk mereka elegan meski masih tergolong affordable dari segi harga. Terdapat spatula dan juga pemisah antara penutup dan juga jarnya tersendiri, krim artemisia ini benar-benar terkesan sangat higienis.

So far, aku tidak mempunyai poin negatif dari packaging produk MISSHA ini. 


 

Formula

Aku memang sangat suka mencoba berbagai macam pelembab karena jujur sampai sekarang pelembab yang benar-benar cocok di wajahku yang berminyak ini sangat sedikit; tekstur yang aku cari dari sebuah moisturizer adalah tekstur yang ringan dan tidak dalam bentuk krim, bisa dibilang seperti gel watery mirip si Laneige punya dan MISSHA TIme Revolution Artemisia Calming Moisture Cream ini mempunyai tekstur yang aku inginkan; gel-like, watery type, translucent dengan warna keruh kehijauan dan mempunyai aroma yang tidak menyengat.

Performance

Pelembab dari rangkaian Time Revolution MISSHA ini ketika diaplikasikan ke wajah seketika akan berubah menjari air sehingga sangat mudah menyerap ke kulit, basahnya sangat pas dan tidak membuat wajah mengkilap atau memberikan kesan berminyak. Setelah dua bulan menggunakannya, aku bisa merasakan kulit wajah aku menjadi lebih lembab dan kebetulan sekali aku menggunakannya hanya pada malam hari, di pagi harinya wajah masih terasa lembab dan juga kenyal.

So far, aku suka dengan performance dari krim pelembab ini, tidak memberikan efek negatif yang acap sekali timbul di wajahku karena tidak bisa over-hydrated sama sekali. Namun jika ditanya apakah ini merupakan krim favorit? Mungkin aku harus menghabiskan satu jar agar bisa memberikan jawaban. 

So lanjut ke final verdict yuk~


 

 

What I love

💗 Kemasan kokoh dan disediakan spatula

💗 Benar-benar melembabkan

💗 Kulit terasa kenyal setelah pemakaian

 

What I don't love

💔 So far tidak ada

 

Do I recommend this?

Yes ^^ apalagi jika kalian penyuka pelembab yang ringan dari sisi tekstur namun works well as moisturizer

 

Will I repurchase?

I'm not sure, aku harus menghabiskan satu jar dulu.

 

See you on my next post!





  • Share:

You Might Also Like

1 comments